Penyerahan Medali dan Piala Gubernur Maluku dalam Olimpiade Sains 2020
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pattimura melaksanakan kegiatan Penyerahan Medali dan Piala Bergilir Gubernur Maluku kepada Peraih dan Juara Umum Olimpiade Sains 2020 Se-Maluku di Aula lantai dua Gedung Rektorat Universitas Pattimura, Senin (16/11).
Adapun Bidang yang dilombakan :
Tingkat SD : Bidang yang dilombakan adalah Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Tingkat SMP : Matematika, Fisika dan Biologi
Tingkat SMA : Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Statistik, Komputer, Astronomi dan Kebumian.
Pada tahun 2020 jumlah peserta mengalami peningkatan sebesar 27,5% dibandingkan jumlah peserta tahun sebelumnya, yakni sebanyak 2083 peserta yang berasal dari berbagai sekolah SD, SMP, SMA yang ada di Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tengah dan Kabupaten Seram Bagian Barat dengan rincian peserta kompetisi Sains tingkat Sekolah Dasar diikuti oleh 1060 peserta, dari 133 Sekolah Dasar di Maluku, untuk peserta SMP diikuti 616 siswa dari 36 sekolah, sedangkan tingkat SMA sebanyak 407 peserta dari 32 SMA di Maluku.
Jumlah Medali yang di peroleh peserta dalam ajang Olimpiade Sains 2020 FMIPA UNPATTI adalah 29 Emas, 58 Perak, dan 102 Perunggu yang tersebar pada 31 SD/MIT/MIN, 19 SMP/MTS dan 7 SMA/MA di Provinsi Maluku.
Juara Umum tingkat SD diraih oleh SD Kristen Kalam Kudus Ambon, Juara Umum tingkat SMP diraih oleh SMP Kristen Kalam Kudus Ambon dan Juara Umum tingkat SMA di raih oleh SMA Negeri 1 Ambon.
Ketua Panitia Olimpiade Sains 2020 FMIPA Unpatti, Nelson Gaspersz, S.Si., M.Si mengatakan menyikapi situasi dan kondisi saat ini, perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) sangatlah pesat. Perkembangan IPTEK mendorong inovasi teknologi dalam berbagai bidang yang terus mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Perubahan ini menuntut penguasaan ilmu – ilmu dasar yang memadai dari Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki oleh suatu bangsa. Hal ini berdampak pada pembangunan IPTEK itu sendiri, sehingga mampu menggerakan pembangunanan di Negara tersebut. Oleh karena itu dalam rangka mewujidkan SDM dengan tingkat penguasaan yang memadai, Fakltas Matematika dan Ilmu Pengatahuan Alam Universitas Pattimura diharapkan mampu menghasilkan SDM yang inovatif, adaptif dan mumpuni untuk menghadapi revolisi ondustri 4.0 terutama untuk pembangunan Provinsi Maluku dan Bangsa Indonesia.
“Tujuan pelaksanaan Olimpiade Sains ini adalah untuk mendapatkan bibit-bibit terbaik putra-putri Maluku yang berprestasi dan memiliki pengetahuan di Bidang Sains sehingga nantinya dapat menjadi bekal kedepan untuk bersaing dalam berbagai ajang kompetisi khususnya dalam Olimpiade Sains tingkat Nasional dan Internasional serta memicu inovasi-inovasi teknologi yang berlandaskan Sains untuk pembangunan di Maluku”, tutur Nelson Gaspersz.
Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H., M.Hum dalam sambutannya mengatakan ada beberapa hal yang menarik dalam pelaksanaan Olimpiade Sains yakni persiapan yang membutuhkan dukungan yang lebih dari sekolah maupun pemerintah khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk bisa memfasilitasi para siswa dalam pengembangan IT.
Lanjutnya, dalam perkembangan Industri 4.0 siswa dituntut untuk bisa berinovasi dan mengembangkan ketrampilan yang dimiliki. Materi-materi dasar sangatlah penting bagi perkembangan Ilmu Pengetahuan yang sangat pesat saat ini. viral lewat pemberitaan Siswa SMP mampu membuat penemuan-penemuan yang sangat berguna dalam kehidupan kita.
Prof Saptenno berharap, dengan Olimpiade Sains ini ilmu-ilmu dasar lebih dikembangkan dan kita mampu memberikan kontribusi yang lebih bagi lingkungan, pemerintah daerah, pemerintah pusat maupun dunia dan bagi kepala-kepala Sekolah dan para Guru dapat menghasilkan Ilmuan-ilmuan yang mampu mengharumkan bangsa dan Negara. “Selamat bagi para pemenang Olimpiade Sains 2020”.
Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam, Prof. Dr. P. Kakisina, M.Pd dalam sambutannya mengatakan saat ini kita berada pada revolusi industri 4.0, kemajuanya ditentukan oleh ilmu dan teknologi yang berbasis pada ilmu sains sehingga ilmu sains menjadi sangat penting, apalagi disaat kondisi Pandemi Covid-19 ini mengharuskan penggunaan kemampuan teknologi karena semua proses pembelajaran dilakukan secara virtual. Dekan juga memberikan apresiasi kepada kepala sekolah dan guru pendamping yang setiap saat memberikan motivasi kepada para siswa untuk mengikuti lomba-lomba di bidang science. “Kedepan FMIPA akan melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan Kota Ambon dan Provinsi Maluku, untuk dapat melibatkan peserta dari tiap Kabupaten/Kota di Maluku dalam mengikuti Olimpiade ini”, ujarnya.
Lanjut dikatakan walaupun Bapak Gubernur tidak bisa menghadiri kegiatan ini dan menyerahkan piala bergilir kepada pemenang, hendaknya makna Piala Bergilir Gubernur Maluku tidak hilang. Dekan juga menyampaikan selamat kepada para pemenang lomba dan berharap semoga hasil yang diraih para pemenang tetap menjadi motivasi dan kecintaan terhadap ilmu sains selama menuntut ilmu. “Sebagai warga bangsa mari bersama kita bertanggungjawab terhadap kemajuan ilmu dan teknologi di Indonesia”, ujar Prof Kakisina.
Penyerahan Medali dan Piala Bergilir Gubernur Maluku hanya dilakukan kepada Juara Umum dan perwakilan tiap katagori, didampingi oleh kepala sekolah masing-masing, sedangkan medali lainnya diserahkan langsung ke setiap sekolah pemenang lomba.
Hadir dalam kegiatan ini, Pimpinan Universitas Pattimura, dan pimpinan FMIPA, Perwakilan Kadis Pendidikan Provinsi Maluku, Pimpinan PT. BNI (Persero) Unit Unpatti, dengan menerapkan Protokol Kesehatan.